Mas Hasan di Usia 5 Tahun

Sembari nunggu mas Hasan pulang sekolah, mau nyempetin nulis di sini dulu 😀

Udah lama nggak cerita tentang tumbuh kembang mas Hasan ya. Alhamdulillah sekarang udah tambah mandiri, itu menjadi kebahagiaan tersendiri bagi saya.

Sekarang lebih sering terapi di RS Haji lagi. Terapi di klinik Royal hanya tinggal 2 sesi saja. Alhamdulillah sekarang selain terapi OT dan TW juga dapat terapi NSM juga, jadi mas Hasan sudah tidak perlu jauh jauh terapi ke klinik Royal lagi.

Tiga bulan setelah intensif terapi NSM, alhamdulillah banyak perkembangan di kognitif dan kemandiriannya. Kosakata belum bertambah, tapi paling tidak Hasan sudah ajeg mau ngomong sedikit sedikit. Yang paling ajeg ngomong “maem”, yah karena memang hobby nya dia makan hihihi. Mas Hasan jarang minta mainan sampai nangis, tapi kalo urusan makan hihihi bisa rebutan sama kakaknya :D.

Hasan masih play group, insya Allah tahun ajaran baru besok naik ke TK A. Masih nyari nyari info TK Islam Inklusi. Sudah pernah trial ke TK Az Zahra Bratang. Kalo TK Al Azhar dan Saim pasti mahal ya hehehe, uangnya ditabung buat SD nya mas Hasan aja :D.

Nyari info tentang TK inklusi yang bagus memang harus sampai trial. Sekalian mengukur kenyamanan anak di kelas, mengukur bagaimana guru mengkondisikan murid agar bisa menerima Hasan yang spesial. Juga mengukur apakah guru memang bersedia menerima anak spesial, bukan hanya karena mematuhi kebijakan sekolah saja. Pengalaman ada sekolah yang menerima ABK, tetapi ternyata pihak guru yang mengajar tidak mau atau tidak mampu menerima kondisi anak tersebut. Dan itu bukan sekolah yang murah lho hehehe, itu terjadi pada beberapa ABK yang saya kenal.

Bagi saya, sekolah sebenarnya lebih sebagai media sosialisasi dan interaksi dengan teman dan lingkungan. Bagi kami, orangtua Hasan, target kami hanyalah dia bisa menjadi anak yang mandiri, punya tanggung jawab, dan memiliki jiwa yang shalih. Kami tidak menarget Hasan untuk bisa mengikuti kurikulum nasional yang berat. Kami akan lebih fokus pada pembinaan life skill dan melatih Hasan untuk menggeluti bidang entrepreneur. Sebagai bekal agar mas Hasan bisa meraih kesuksesan dan keberkahan baik di dunia maupun di akhirat kelak. Semoga Allah senantiasa memudahkan jalannya. Aamiin aamiin ya Rabb.

2 respons untuk ‘Mas Hasan di Usia 5 Tahun

  1. Isti anindya berkata:

    Assalammu’alaikum Mbak Hani, apakah saya bisa minta CP WhatsApp Mbak Hani, perkenalkan saya Isti, anak saya Ayya 3.5 Tahun diduga speech delay, kurang lebih sama dengan kondisi Kakak Hasan. Jika berkenan saya hendak cerita dan meminta masukan. Kebetulan kami newbie di Surabaya. Jika berkenan, monggo PING saya di 081363266233. Jazakillah Mbak. Salam Kenal!

Trims atas komentarnya ^^. Pasti saya baca dan insya Allah akan saya balas. Makasih atas kunjungannya ke Rumah Samara ^^